Apakah Freon pada AC Mobil Bisa Habis ?

 Kita semua tahu kalau freon adalah gas yang berfungsi mendinginkan udara pada sistem AC mobil. nah freon ini kan terisolasi didalam selang AC.

lalu, apakah freon yang terisolasi ini bisa habis ? apakah freon itu seperti oli mesin yang perlu diganti dalam interval waktu tertentu ?

kita akan mengulasnya.

Freon Sebagai Nyawa AC

Sebenarnya tiap komponen pada sistem AC itu berperan penting. tapi saya beri highlight pada freon ini karena freon itu gas yang unik. Freon akan menyerap panas pada udara yang dihembuskan melewatinya, sehingga udara tersebut suhunya dingin.

nah udara bersuhu dingin itu, yang kita rasakan didalam kabin.

setelah menyerap panas, suhu freon jadi naik. namun dengan rekayasa termal, freon tersebut suhunya bisa diturunkan hingga jauh lebih rendah dari suhu udara sekitar. itulah uniknya freon, karena kalau pakai gas yang lain, mungkin tidak akan bisa kalau didinginkan hingga lebih dingin dari suhu udara sekitar.

namun, disamping keunikannya freon itu gas yang sangat mudah menguap dan molekuknya cukup kecil. sehingga ketika ada kebocoran freon bisa habis dalam waktu satu hari.

tapi dalam kasus ini kita bicara sistem AC normal yang tidak bocor. apakah dalam kondisi normal, freon bisa habis ?

jawabannya iya, karena efek pemakaian maka dalam jangka waktu yang lama freon ini bisa bocor sedikit demi sedikit.

seperti yang sudah saya singgung, freon itu gas yang punya molekul cukup kecil. dan tiap sambungan komponen AC, meskipun terlihat sangat kuat dan rapat, nyatanya masih ada celah-celah mikro yang memungkinkan freon itu bisa keluar sedikit demi sedikit.

namun celah-celah ini merupakan hal yang wajar karena tidak ada sambungan yang 100% rapat. apalagi freon itu, dalam kinerjanya memiliki tekanan. sehingga bisa sekali bocor sedikit demi sedikit.

dalam waktu 2 tahun, maka freon bisa habis.

oleh sebab itu, pengecekan sistem AC juga diperlukan untuk mengecek apakah ada kebocoran selang. mengecek volume freonnya apa masih banyak atau tidak. dan freon dalam waktu satu sampai dua tahun, juga perlu diganti.

karena freon-freon yang dipakai sekarang tidak merusak ozon seperti yang dulu dipakai. freon yang dipakai sekarang umumnya pakai jenis R134, yang lebih ramah lingkungan. sehingga bisa digonta-ganti.

Mungkin itu saja pembahasan singkat untuk menjawab pertanyaan apakah freon AC mobil bisa habis ? semoga bisa menambah wawasan kita semua.

Popular posts from this blog

Fungsi Relay 4 kaki & 5 kaki (Plus Gambar Rangkaiannya)

Lampu Indikator Mesin Vixion Menyala/Berkedip, Apa Penyebabnya ?

Rangkaian dan Cara Kerja Sistem Klakson Dengan Relay