6 Langkah Mudah Mengecek Tekanan Freon AC Mobil
Pengukuran tekanan freon pada AC mobil sangat diperlukan untuk mengetahui apakah ada kebocoran freon atau tidak.
Tapi banyak orang yang belum tahu bagaimana tata cara mengukur tekanan AC mobil ini, oleh karena itu diartikel ini kita akan bahas bagaimana cara untuk mengecek tekanan AC mobil.
Sistem AC memiliki dua buah selang yakni low pressure dan high pressure. Perbedaan dua selang tersebut yakni ;
Artinya kedua sisi pada kompressor dan evaporator memiliki tekanan yang berbeda. Perbedaan tekanan ini diakibatkan karena adanya komponen expansion Valve sebelum evaporator.
Expansion valve berbentuk lubang kecil yang ditengah selang. saat AC menyala, aliran freon akan terhambat didepan lubang. Sehingga akan menimbulkan tekanan pada sisi sebelum evaporator. Hal itu ditambah pula dengan bentuk high pressure hose yang memiliki diameter lebih kecil dibandingkan low pressure hose.
Untuk itulah mengukur tekanan AC mobil tidak bisa dilakukan menggunakan nanometer biasa, tapi menggunakan Manifold AC Tester. Alat ini sama seperti alat ukur tekanan udara tapi memiliki dua unit tester, masing-masing untuk low pressure dan high pressure hose.
Bagaimana Cara Menggunakan Manifold AC tester untuk mengukur tekanan AC mobil ?
Untuk menggunakan alat ini, terlebih dahulu anda harus mengenal bagian-bagian manifold AC gauge. Pada satu unit tool memiliki dua buah gauge, tiga buah selang dan dua buah kran.
Tapi banyak orang yang belum tahu bagaimana tata cara mengukur tekanan AC mobil ini, oleh karena itu diartikel ini kita akan bahas bagaimana cara untuk mengecek tekanan AC mobil.
Sistem AC memiliki dua buah selang yakni low pressure dan high pressure. Perbedaan dua selang tersebut yakni ;
- Selang low pressure akan mengalirkan freon bertekanan rendah dari evaporator menuju kompressor.
- Selang High pressure akan mengalirkan freon bertekanan tinggi dari kompressor menuju evaporator.
Artinya kedua sisi pada kompressor dan evaporator memiliki tekanan yang berbeda. Perbedaan tekanan ini diakibatkan karena adanya komponen expansion Valve sebelum evaporator.
Expansion valve berbentuk lubang kecil yang ditengah selang. saat AC menyala, aliran freon akan terhambat didepan lubang. Sehingga akan menimbulkan tekanan pada sisi sebelum evaporator. Hal itu ditambah pula dengan bentuk high pressure hose yang memiliki diameter lebih kecil dibandingkan low pressure hose.
Untuk itulah mengukur tekanan AC mobil tidak bisa dilakukan menggunakan nanometer biasa, tapi menggunakan Manifold AC Tester. Alat ini sama seperti alat ukur tekanan udara tapi memiliki dua unit tester, masing-masing untuk low pressure dan high pressure hose.
Bagaimana Cara Menggunakan Manifold AC tester untuk mengukur tekanan AC mobil ?
Untuk menggunakan alat ini, terlebih dahulu anda harus mengenal bagian-bagian manifold AC gauge. Pada satu unit tool memiliki dua buah gauge, tiga buah selang dan dua buah kran.
- Selang berwarna merah, digunakan untuk mengukur selang high pressure (selang dari kompresor menuju evaporator.
- Selang berwarna biru digunakan untuk mengukur selang low pressure (selang menuju kompresor)
- Selang berwarna kuning dihubungkan kedalam mesin vakum untuk menguras freon dan mengisi ulang freon.
Langkah-langkah melakukan penngecekan tekanan AC adalah sebagai berikut :
- Pastikan kedua kran dalam kondisi tertutup rapat. Untuk memastikan, putar kran searah jarum jam hingga mentok.
- Ada tiga buah selang, tancapkan selang high yang berwarna merah ke niple high pressure hose.
- Tancapkan selang berwarna biru ke niple low pressure hose.
- Seketika, gauge pada alat ini akan bergerak. Saat AC belum dinyalakan, biasanya kedua tekanan akan stabil. Tapi jika salah satu jarum tidak bergerak, maka bisa mengindikasikan adanya hambatan atau bahkan kebocoran di satu sisi sitem AC.
- Nyalakan sistem AC dan lihat tekanan freon pada high pressure gauge. Pada indicator ini jarum akan bergerak meningkat ketika kompressor bekerja, dan ketika clutch magnet terputus tekanan akan menurun.
- Lihat tekanan maksimal yang bisa dicapai high pressure dan bandingkan dengan spesifikasi. Jika kurang anda bisa melakukan pengecekan kebocoran.
Tapi, ketika AC mobil anda memang sudah tidak dingin, maka anda harus mengetahui apakah AC mobil anda bocor. Langkahnya sebagai berikut ;
- Lakukan langkah 1-3 seperti diatas
- Kosongkan tekanan pada sistem AC dengan membuka kedua kran pada manifold AC tester. Umumnya ketika AC sudah tidak dingin, freon didalam sistem sudah habis. Sehingga saat anda membuka kran, hanya udara saja yang keluar.
- Tancapkan selang berwarna kuning pada manifold ac tester ke mesin vacum. dan jangan lupa untuk membuka kedua kran.
- Nyalakan mesin vacum AC selama kurang lebih 15 menit.
- Setelah 15 menit maka jarum pada gauge biru ataublow pressure side akan turun dibawah nol, tutup kran rapat dan matikan mesin Vacum AC.
- Tunggu kembali hingga sekitar 15 menit, apabila pada gauge biru bergerak maka hal itu bisa mengindikasikan adanya kebocoran AC mobil.
Langkah terakhir ketika anda sudah yakin bahwa AC mobil bocor, maka cari dimana letak kebocoran AC mobil. Baca juga cara mengetahui letak kebocoran AC mobil.
Pekerjaan pemeriksaan sistem AC memang dibutuhkan skill khusus. Hal ini karena sistem AC berhubungan dengan gas bertekanan dengan molekul cukup kecil. Sehingga akan sedikit menyusahkan saat kita masih amatir.
Demikian artikel singkat ini mengenai cara mengukur kebocoran AC mobil dengan benar. Semoga bisa bermanfaat bagi kita semua.